June 26, 2008

Moments in the last two weeks

Dalam dua minggu ini banyak sekali peristiwa yang terjadi didalam keluarga kami. Agak terlambat mungkin untuk menceritakannya diblog tetapi berbagi cerita manis pasti lebih menyenangkan walaupun kisahnya sudah lama berlalu.

Pertemuan dengan sahabat lama.
Pulang dari pasar Sabtu (21 juni) lalu, saya dan suami mampir ke bakso Putra Solo langganan kami. Ini adalah acara rutin kami setelah berbelanja kebutuhan sehari-hari untuk satu minggu, bahkan demi sarapan di bakso solo ini mas Robby selalu menganjurkan untuk berangkat siang ke pasar supaya pulangnya bisa sekalian mampir di sana karena kalau berangkatnya kepagian pulangnya ngga bisa mampir soalnya masih belum buka.

Setelah memesan dua mangkuk bakso, kami seperti biasanya bercakap-cakap tentang segala hal (ternyata ini merupakan solusi komunikasi juga buat kami) mulai dari sekolah Farrell, kerjaan papa di kantor, adek Feldy yang mulai kritis so on dech…

Tetapi kami dikejutkan oleh sapaan seseorang di depan meja kami, “halo…”. Saya langsung melihat dan berkata, “ Astaga, Berto..ya! Kok, bisa disini…? Lagi ngapain?. Langsung saja dia saya berondong dengan bermacam-macam pertanyaan. Berto ini (nama lengkapnya Alberto Marsekal) adalah temen satu fakultas MIPA UGM dijogja sama-sama angkatan 94. Dulu kami dalam satu angkatan jumlah masih sedikit sehingga masih bisa mengenal temen-temen lain walaupun beda program studi, Berto di program studi Statistik dan saya di Ilkom. Banyak juga pengalaman lucu saya bersama Berto, yang paling saya ingat saat mau nonoton Dewa19 di GOR Kridasono, dimana saya tergencet-gencet demi mendengar Ari Lasso nyanyi….bahkan sampai saya terpisah dengan Berto. Kalo inget itu…saya suka ketawa sendiri.

Setelah makan bakso bareng kemudian Berto saya ajak mampir ke rumah sekalian pengin mengenalkan dua junior kami. Sayang sekali Berto harus kembali siang itu juga ke Balikpapan jadi ngga bisa diajak untuk keliling sangatta untuk melihat tambangnya yang terkenal atau sekedar makan seafoodnya yang terkenal. Tapi pertemuan ini sangat berarti buat saya karena dapat menjalin kembali komunikasi dengan sahabat lama. Keep in touch ya Berto…!

Perpisahan Kelas B1 dan Ultah ke 6 Farrell
Hore…Farrell sudah lulus TK, seneng banget rasanya, apalagi tiap hari kakak selalu komentar, “Kakak bulan Agustus masuk SD khan Ma! Pakai baju putih, celana merah…iya khan Ma! Sampai saya tidak perlu menjawab lagi cuma mengangguk saja saking hapalnya sama ucapannya. Sepertinya sudah menjadi tradisi kalau sudah lulus pasti ibu-ibunya pada sibuk menyiapkan pesta perpisahan intinya sih….makan-makan….he3x. Kebetulan karena ibu Sri(wali kelas B1) tidak bisa hadir di hari sabtu minggu karena beliau sekolah lagi maka kami merencanakannya sore hari Selasa tanggal 10 Juni di kediaman kami. Sayapun senang banget karena bisa sekaligus mengadakan acara ultah Farrell. Sebenarnya Farrell ultahnya tanggal 27 Juni tapi karena sudah libur maka saya majukan acaranya daripada dilaksanakan pada tanggal 27 tapi ngga ada yang datang karena sedang cuti semua.

Kami para ibu langsung bagi tugas, ada yang kebagian memasak urap, ayam goreng, balado ikan asin, tempe dan tahu bacem, es buah, asinan dan banyak lagi…..! Pas hari kamis, rumah kami sudah dipenuhi oleh tamu kecil yang langsung rame berlarian ke sana kemari. Sambil menunggu semuanya datang saya langsung memasukkan mereka ke kamar bermain supaya mereka asyik tanpa harus berlarian ke sana kemari. Acara pertama langsung pesta ultahnya Farrell, semua anak termasuk saya dan bu Sri bernyanyi selamat ultah dengan penuh semangat apalagi Farrell, dia sudah ngga sabar aja pengin niup lilinnya….! Lalu setelah pembagian kue ultah, kami orang tua murid diwakili oleh Bu Heru menyampaikan ucapan terima kasih ke Bu Sri dan Bu Fenti yang telah mendidik anak2 kami dengan begitu sabarnya dan menyerahkan bingkisan tanda ucapan terima kasih kami. “Terima kasih ya Bu Sri, hadiah itu mungkin tidak sebanding dengan kerja keras Bu Sri dalam mendidik putra-putri kami dan menyayanginya dengan penuh setulus hati”. Setelah itu, acara yang paling ditunggu yaitu makan-makan, hm…semua rasanya yummy jadi nambah terus apalagi balado ikan asin…it’s spicy! Ini adalalah pengalaman terbaik saya dalam menyelenggarakan pesta, penuh keakraban dan meriah banget…! “Happy birthday Farrell”

Pelepasan dan Pentas Seni TK B YPPSB 2007-2008
Bahagianya saya menyaksikan Farrel menari di atas pentas. Memang saya yang meminta kepada bu Sri untuk mengikutkan Farrell di kelompok menari karena saya sudah pernah melihat Farrell menyanyi, pernah mendengar Farrell membaca di radio jadi sekarang saya ingin dia belajar menari supaya dia belajar harmonisasi dengan musik dan pasangannya. Saya benar-benar tidak menyangka kalau farrell cukup luwes melengokkan badannya. Dengan diiringi lagu cindai dan berpakaian melayu membuat Farrell tampak gagah dan menawan…he3x.

3 comments:

SaifulBashrie said...

salam mbak endah, wow byk sekali ya peristiwa yang berlaku...
best skali kalu dapat ketemu teman yang ga lama berjumpa kan..tambah2 kalo yang surprise gitu..heheh

Anonymous said...

salam juga bash.....masa lalu kan juga bagian dari masa kini bash...jadi boleh lah diingat sikit2 ....heheh

Anonymous said...

Wow... ndiek kebayang Yuk ketemu kawan lamau. pasti seru...

Buat sikecil yang ultah semoga semakin manambah hangat dan kebahagian keluarga.